Jakarta, 27 Januari 2021 - Pasca bencana gempa bumi bermagnitudo 6,2 mengguncang Mamuju, Sulawesi Barat (Sulbar) dan sekitarnya pada Jumat 15 Januari 2021 pukul 01.28 WIB, PT NAP Info Lintas Nusa (Matrix NAP Info) ikut berpartisipasi dalam menyalurkan bantuan bagi para korban yang terdampak di wilayah tersebut.

Bantuan yang diberikan kepada para korban gempa tersebut berupa masker, biskuit, bubur bayi, beras, minyak goreng dan beberapa sembako lainnya. Penyaluran bantuan ini terselanggara atas kerjasama dengan Pangkalan TNI Angkatan Laut (Lantamal) VI di Makassar yang memberangkatkan KRI untuk membawa bantuan logistic ke lokasi bencana untuk selanjutnya didistribusikan kepada mereka yang membutuhkan.

Thomas Dragono selaku Managing Director Matrix NAP Info menjelaskan, bantuan untuk korban bencana di Mamuju ini merupakan wujud kepedulian Management & Karyawan Matrix NAP Info untuk membantu meringankan beban saudara-saudara kami yang terkena dampak dari bencana ini.

"Matrix NAP Info bekerja sama dan berkoordinasi dengan berbagai pihak untuk bersinergi dalam menyalurkan bantuan kepada korban bencana gempa di Mamuju. Ini merupakan upaya perseroan dalam meringankan beban warga setempat dan mempercepat pemulihan pasca bencana." tambah Thomas Dragono.


PT NAP Info Lintas Nusa (Matrix NAP Info) adalah perusahaan telekomunikasi terkemuka yang berbasis di Jakarta, Indonesia dan didirikan pada tahun 2000. Kami mengoperasikan Matrix Cable System (MCS), Matrix Cable Internet eXchange (MCIX), Matrix Data Center, Matrix Cloud dan Matrix Internet. MCS merupakan akses jaringan independen pertama di Indonesia untuk sistem kabel bawah laut yang menghubungkan Jakarta-Singapura sejak tahun 2008. Sementara, MCIX telah menjadi pintu gerbang bagi penyedia jaringan domestik ke International Internet Exchange terkemuka lainnya secara global. Dengan ekosistem terintegrasi sebagai Network & Managed Service Provider, Matrix NAP Info telah berkomitmen untuk memberikan solusi bagi bisnis di masa depan.

Media Inquiry:

Rossi Aprianti

Marketing Communication

Phone : +62 21 3006 0900

Email : marcomm@napinfo.co.id